Tahun 2014 merupakan tahun yang memiliki banyak jadwal dan event. Salah satu pesta terbesar yang sekaligus menjadi pesta rakyat terbesar yang ada di Indonesia adalah jadwal pemilu 2014 atau Pemilihan Umum untuk memilih calon Presiden dan Wakil Presiden yang sekaligus menjadi acara lima tahunan yang diselenggarakan oleh negara.
Pemilu 2014 dilaksanakan sebanyak 2 kali yaitu pemilu legislatif yang diselenggarakan pada tanggal 9 April 2014 dimana masyarakat dapat langsung memilih kandidat calon anggota dewan legislatif penyelenggara negara, sedangkan pemilihan Presiden dan wakilnya diselenggarakan pada tanggal Juli 2014 atau berselang 3 bulan setelah pemilihan anggota dewan legislatif.
Hal yang berbeda mungkin akan ditemui pada pemilu tahun ini karena Pemilu 2014 ini direncanakan akan menggunakan sistem e-voting yang mana pemilihan akan menggunakan sistem baru yang menggunakan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) sebagai alat untuk registrasi. Tentu dengan adanya sistem baru ini, maka pelaksanaan pemilu kali ini akan menjadi sesuatu yang berbeda bagi masyarakat di Indonesia.
Selain event besar yang terjadi di dalam negeri, pagelaran-pagelaran besar lainnya juga akan semakin menyemarakkan tahun ini. Diantaranya adalah jadwal piala dunia 2014 yang sedianya akan diselenggarakan di negara Brasil atau Brazil. Dengan hadirnya piala dunia pada tahun ini, tentu akan menjadi sebuah sajian di televisi yang sudah ditunggu-tunggu para penggemar olahraga sepakbola.
Selain pesta sepakbola dunia, ada acara lain yang pastinya ditunggu-tunggu oleh penikmat olahraga otomotif yaitu MotoGP. Jadwal MotoGP 2014 rencananya akan dimulai pada tanggal 23 Maret 2014. Tayangan olahraga yang menegangkan ini akan semakin semarak karena akan menghadirkan 2 orang pembalap baru yaitu Michael Laverty dan Broc Parkes yang akan bergabung dengan tim Aprilia dari Italia.
Demikianlah informasi beberapa jadwal acara yang akan hadir pada tahun 2014. Sebagai warga negara yang baik, tentunya pemilu merupakan salah satu pesta rakyat yang dinanti- nantikan kehadirannya karena diharapkan dengan adanya pemilu, bangsa ini akan memiliki pemimpin yang bisa membawa banyak perubahan kearah yang lebih baik bagi negeri ini.