Adanya rumah atau ruang usaha yang dikontrakkan tentu bisa menjadi solusi bagi masyarakat yang membutuhkan tempat tinggal tapi belum memiliki budget yang memungkinkan untuk membangun sendiri rumah atau ruang usaha yang diinginkan. Maka peluang bisnis di bidang kontrakan rumah akan selalu terbuka dan merupakan bisnis yang menjanjikan selama pelaku usaha mampu memberikan pelayanan sesuai selera dan kebutuhan konsumen.
Jika Anda berminat menggeluti bisnis kontrakan rumah ini maka penting bagi Anda untuk mengetahui tips memulai bisnis kontrakan yang tepat agar usaha anda bisa maju dan berkembang.
1. Modal
Untuk memulai bisnis kontrakan, diperlukan modal yang tidak sedikit. Anda harus mengantisipasi tingginya harga bahan bangunan, upah pekerja proyek dsb. Jika Anda memilih menggunakan jasa kontraktor, maka Anda dituntut untuk jeli dalam memilih kontrakror yang memiliki reputasi yang bagus dan kredibel agar Anda tidak rugi nantinya. Persiapkan modal Anda sebaik-baiknya agar rumah yang Anda bangun untuk dikontrakkan tidak terbengkalai di tengah jalan gara-gara Anda salah perhitungan.
Jika memang memungkinkan menjalin kerjasama dengan investor, maka tidak ada salahnya Anda mencari investor dan bisa membangun bisnis kontrakan dengan sistem kerjasama yang telah ditetapkan.
2. Manajemen
Jika memang memungkinkan menjalin kerjasama dengan investor, maka tidak ada salahnya Anda mencari investor dan bisa membangun bisnis kontrakan dengan sistem kerjasama yang telah ditetapkan.
2. Manajemen
Dengan manajemen keuangan yang tepat dan bagus maka bisnis kontrakan Anda akan memperoleh keuntungan yang maksimal. Anda harus bisa memperhitungkan harga yang Anda tetapkan untuk kontrakan Anda sesuai dengan fasilitas yang ada, dan perhitungkan juga berapa tahun modal Anda akan kembali. Hal ini sangat penting, terutama jika modal yang anda gunakan adalah berupa pinjaman dari Bank.
Anda juga harus menentukan jenis kontrakan yang akan Anda tawarkan kepada konsumen, apakah rumah tempat tinggal, ruang usaha, atau ruko. Pertimbangkan segala kemungkinan dari jenis kontrakan yang akan Anda tawarkan, baik dari segi modal maupun biaya operasional dan keuntungan yang akan diperoleh setelah bisnis kontrakan Anda berjalan secara operasional.
3. Memilih lokasi usaha
Anda juga harus menentukan jenis kontrakan yang akan Anda tawarkan kepada konsumen, apakah rumah tempat tinggal, ruang usaha, atau ruko. Pertimbangkan segala kemungkinan dari jenis kontrakan yang akan Anda tawarkan, baik dari segi modal maupun biaya operasional dan keuntungan yang akan diperoleh setelah bisnis kontrakan Anda berjalan secara operasional.
3. Memilih lokasi usaha
Anda bisa memilih lokasi yang strategis sebagai salah satu cara mengembangkan bisnis kontrakan Anda, seperti lokasi yang dekat dengan perkantoran, kampus, pusat perbelanjaan, dan pinggir jalan raya. Anda bisa membangun ruang usaha untuk dikontrakkan dengan pemilihan lokasi yang strategis agar menarik minat konsumen yang memang menginginkan ruang usaha untuk membuka suatu usaha.
Jika untuk rumah tempat tinggal, Anda harus perhitungkan lokasi sekitar agar calon konsumen merasa nyaman dengan lingkungan yang akan ditinggali. Memilih lokasi yang tenang namun memiliki akses yang mudah dengan berbagai fasilitas tentunya akan lebih menarik minat konsumen.
4. Marketing dan promosi
Anda bisa memanfaatkan media sosial untuk memasarkan bisnis kontrakan Anda, memasang iklan di media cetak atau pun di radio atau bahkan menawarkan rekan kerja Anda karena mempromosikan kontrakan juga bisa dari mulut ke mulut. Dengan berbagai penawaran yang memberikan kemudahan dan fasilitas tertentu diharapkan dapat meningkatkan minat calon konsumen yang akan mengontrak di tempat Anda.
Itulah beberapa tips memulai bisnis kontrakan yang bisa Anda coba, persiapkan modal Anda dan selamat mencoba.