Bisnis Sedikit Pesaing, Tapi Konsumennya Cukup Banyak di Indonesia

 

Bisnis Sedikit Pesaing
Bisnis Sedikit Pesaing | Pixabay


Persaingan dalam dunia bisnis memang tidak bisa dihindari. Itulah salah satu alasan kenapa kamu harus mempersiapkan banyak persiapan, termasuk kemasan promosi yang baik, hingga konsisten menjaga kualitas produk.

Tapi tahukah kamu jika ada beberapa usaha di Indonesia yang justru hingga kini masih sepi peminat atau jarang dilirik para pebisnis baru, tapi konsumennya sudah ada, bahkan ceenderung terus berkeembang dari waktu ke waktu. 

Sebelum banyak peminatnya, mending kita simak yuk peluang bisnis di Indonesia yang sedang berkembang, dengan persaingan yang masih sangat minim.


  1. Jasa Cuci Sepatu dan Tas

“Memang siapa sih yang butuh jasa cuci sepatu dan tas. Ketimbang nyuruh orang lain, mending cuci sendiri, gampang kok!” Jika kamu berpikiran seperti itu, selamat kamu masuk dalam kategori kebanyakan pebisnis.

Faktanya banyak brand sepatu dan tas yang harus diperlakukan secara khusus, terutama cara mencucinya agar kualitasnya tetap terjaga. Mereka bahkan rela membayar mahal untuk sekedar mencuci tas dan sepatu kesayangannya.


  1. Rental Kostum dan Pakaian

Bisnis ini memang cukup segmented, tapi konsumennya ada kok. Bahkan konsumen di bisnis ini cenderung terus berkembang, dengan rata-rata dari mereka termasuk dalam kategori konsumen loyal yang berpotensi melakukan repeat order.

Bisnis ini umumnya diserbu konsumen saat musim perayaan kenaikan kelas atau wisuda, musim pernikahan dan lainnya. Kamu bisa juga bekerjasama dengan komunitas cosplayer untuk melayani kebutuhan kostum mereka.


  1. Sayuran dan Buah Organik

Seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat tentang bahaya pestisida, banyak orang yang kini mulai melirik bahan makanan organik, terutama buah-buahan dan sayuran organik yang dibudidayakan tanda campur tangan bahan-bahan kimia. 

Namun sayang, meski banyak orang yang membutuhkannya, faktanya pelaku bisnis di sektor ini tergolong masih kecil. Padahal kalau bicara keuntungan, bisnis sayuran dan buah organik mampu mendatangkan keuntungan yang sangat besar lho.


  1. Daging Organik

Selain buah-buahan dan sayuran, daging organik jadi salah satu sektor bisnis yang sedang berkembang. Selain konsumennya yang terus meningkat, bahan baku daging organik di Indonesia tergolong sangat melimpah lho. 

Contoh paling sederhana unggas yang dibudidayakan dengan cara alami, tanpa pakan kimiawi dan dilepas di alam liar. Menurut penelitian, unggas ini merupakan sumber protein terbaik karena mereka masuk dalam kategori ‘hewan bahagia’.


  1. Paket Makanan ala All You Can Eat Rumahan

Bisnis makanan all you can eat merupakan salah satu sektor bisnis yang sedang berkembang pesat di Indonesia. Ada banyak konsep menarik dari restoran tersebut, termasuk konsep prasmanan yang lebih me-lokal

Tapi tahukah kamu kalau konsep bisnis ini bisa kamu bawa ke dalam rumah? Yup, benar. Bisnis ini mengejar konsumen yang ingin makan dengan suasana dan konsep ala rumahan. Konsumen di sektor bisnis ini cukup besar lho!

Selain itu, sebenarnya masih banyak pilihan bisnis yang jarang ada pesaingnya, dan sedang berkembang pesat di Indonesia. Kamu punya ide bisnis lainnya?